Nobar Film di Wisata Balai Kota, Begini Reaksi Slank

jpnn.com - JAKARTA – Personel Slank ikut nonton bareng film Slank Nggak Ada Matinya dalam kegiatan Wisata Balai Kota di Balai Agung, Balai Kota, Jakarta, Minggu (4/10). Slank mengapresiasi adanya kegiatan itu.
“Pemutaran film Indonesia saya kira suatu terobosan yang bagus,” kata gitaris Slank Mohammad Ridwan Hafiedz atau Ridho di Balai Kota, Jakarta, Minggu (4/10).
Hal senada disampaikan drummer Slank Bimo Setiawan Almachzumi. Pria yang akrab disapa Bimbim itu menyatakan, pertunjukan film bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat.
“Dengan banyak film-film positif, anak-anak remaja bisa lebih open mind,” ungkap Bimbim.
Bassist Slank, Ivan juga memberikan apresiasi kepada Pemerintah Provinsi DKI berkaitan dengan pemutaran film. “Dengan adanya nonton bareng ini bagus aja. Gue respect Pemerintah Provinsi DKI yang sekarang, salute,” ungkapnya. (gil/jpnn)
JAKARTA – Personel Slank ikut nonton bareng film Slank Nggak Ada Matinya dalam kegiatan Wisata Balai Kota di Balai Agung, Balai Kota, Jakarta,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mengaku Sebagai Ayah Biologis Anak Lisa Mariana, Revelino Siap Tes DNA
- Ridwan Kamil Laporkan Lisa Mariana, Kuasa Hukum Beri Penjelasan
- The Cottons Persembahkan Lentera, Lagu Kasih Sayang untuk Orang Terdekat
- Samuel Rizal Kerasukan saat Syuting Film Mangku Pocong
- Indra Bekti dan Aldila Jelita Kembali Ungkap Keinginan Pindah ke Australia
- Ardhito Pramono Jadi Special Guest Konser Boyce Avenue di Jakarta