Nongkrong Bareng Klub Motor, Bamsoet Bicara Potensi Industri Kustom

Nongkrong Bareng Klub Motor, Bamsoet Bicara Potensi Industri Kustom
Ketua MPR Bambang Soesatyo (tengah) saat acara tasyakuran Motor Besar Indonesia (MBI) di Jakarta, Minggu (3/11). Foto dok humas MPR

Mantan wartawan itu menambahkan, selama kreativitas dan ide tak pernah mati dalam kepala, selama itu pula masa depan para pelaku usaha industri modifikasi otomotif akan hidup. Terpenting, tuturnya, keberadaan komunitas motor tak boleh semata untuk ajang gagah-gagahan, melainkan juga harus diarahkan sebagai kekuatan sosial dan ekonomi.

"Bergabung dengan komunitas motor, merupakan kesempatan untuk memperluas jaringan persahabatan sekaligus membuka berbagai kesempatan peluang usaha. Melalui motoran, para bikers juga bisa membawa banyak pesan-pesan kebangsaan. Seperti tak pernah meninggalkan teman, bergotong royong mencapai tujuan, hingga solidaritas dalam memecahkan persoalan," pungkas Bamsoet.(eno/jpnn)

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bahwa bagi penduduk kelas menengah, menyalurkan hobi termasuk di bidang otomotif merupakan keniscayaan.


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News