Nonton Sabung Ayam, Tewas Tertusuk Taji
Senin, 17 Mei 2010 – 08:30 WIB
SEBA- Naas benar nasib Eklopas Kerabba, Kepala Seksi Keamanan dan Penertiban (Kasi Trantib), Kecamatan Hawu Mehara, Kabupaten Sabu Raijua, NTT ini. Dia tewas tertusuk pisau taji ayam beracun saat menyaksikan sabung ayam taji di acara adat Hole Mehara di Kecamatan Hawu Mehara, Minggu (17/5). Melihat insiden tersebut, beberapa orang melakukan pertolongan pertama dengan mengikat bagian kaki korban yang terkena pisau dan membawanya ke Puskesmas Seba Kecamatan Sabu Barat.
Informasi yang berhasil dihimpun, saat itu, Eklopas Kerabba bersama Camat Hawu Mehara, Agus Radja menghadiri acara adat sabung ayam bertaji yang diselenggarakan sesuai dengan kalender adat di Sabu. Sebagai undangan kehormatan, Agus Radja dan Eklopas Kerabba mendapatkan tempat paling depan di acara tersebut. Dengan begitu, maka keduanya beserta undangan lainnya menyaksikan dengan jarak sangat dekat adu ayam itu.
Baca Juga:
Namun baru dua pasang ayam adat yang dilepas di arena taji, tiba-tiba Eklopas terkena pisau taji dibagian betis dan mengeluarkan darah yang cukup banyak. Peristiwa terjadi karena ayam yang kalah dalam arena itu melarikan diri. Sementara ayam yang menang terus mengejar. Bahkan, hingga melewati kaki pengunjung yang berada di depan. Nah, pada saat itulah taji yang terselip di kaki ayam mengenai kaki korban.
Baca Juga:
SEBA- Naas benar nasib Eklopas Kerabba, Kepala Seksi Keamanan dan Penertiban (Kasi Trantib), Kecamatan Hawu Mehara, Kabupaten Sabu Raijua, NTT ini.
BERITA TERKAIT
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Jutaan Barang Ilegal, Nilainya Fantastis
- Markas Judol di Leuwipanjang Bandung Digerebek, Berkamuflase jadi Toko Pakaian
- Carok Massal di Sampang, Ini Pernyataan Terbaru AKBP Hendro
- 6 Perempuan di Singkawang Terlibat Judi Online, Langsung Digulung Polisi
- Residivis, Kakak Adik Kompak Melakukan Kejahatan Bikin Resah Masyarakat