Norman Kamaru dan Istrinya Saling Tuding Punya Selingkuhan, Ada Buktinya?
jpnn.com - JAKARTA – Tindakan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Norman Kamaru disebut-sebut karena artis lipsing tersebut kerap tidur dengan wanita idaman lain (WIL). Daisy Paindong, istri Norman Kamaru yang membuka rumah makan Manado di Kalibata City ini merasa panas karena isu Norman punya WIL semakin santer saja.
“Saya dapat informasi Norman suka tiduri perempuan lain. Dia kebetulan kerja jauh dari sini, jadi pulangnya jarang,” ungkap Daisy dalam tayangan Go Spot pagi, Kamis (4/2).
Saat pulang ke rumah, Daisy mengaku menanyakan kebenaran informasi tersebut. Hanya saja, bukan penjelasan yang diterima namun bogem mentah diterima dari suaminya.
Norman sendiri membantah tudingan istrinya. Mantan anggota Brimob Polda Gorontalo ini mengaku tidak punya WIL.
“Sudah saya jelaskan tapi Daisy ngeyel. Dia lebih percaya omongan orang lain akhirnya kami sering berantem," ujarnya.
Karena kesal Norman pun balik menuding istri yang dinikahinya 19 Agustus 2012 itu telah mengkhianatinya. Dia menunjukkan bukti berupa foto saat istrinya berduaan dengan selingkuhannya.
“Yang selingkuh siapa coba, ini saya punya kalau dia (Daisy) yang sudah mengkhianati saya,” ketusnya.(esy/jpnn)
JAKARTA – Tindakan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan Norman Kamaru disebut-sebut karena artis lipsing tersebut kerap tidur
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Nikita Mirzani dan Asisten Ditahan Terkait Kasus Pemerasan
- Gegara ini Masa Penahanan Vadel Badjideh Diperpanjang jadi 40 Hari
- Gebrakan Baru, D'MASIV Beli Hak Penamaan Halte Petukangan
- 5 Tahun Pacaran dengan Sitha Marino, Bastian Steel Berencana Menikah?
- Rumah Baim Wong Terendam Banjir, Begini Kondisinya
- Kini Kondisi Sang Ayah Makin Membaik, Darius Sinathrya: Bak Mukjizat