Norwich vs Liverpool: Jurgen Klopp Tercengang Melihat Takumi Minamino

Norwich vs Liverpool: Jurgen Klopp Tercengang Melihat Takumi Minamino
Winger Liverpool Takumi Minamino (18) merayakan golnya ke gawang Norwich bersama sejumlah rekannya. Foto: (Liverpool FC)

Sejak didatangkan dari RB Salzburg pada Januari 2020, Minamino sejatinya kesulitan mendapat menit bermain di Liverpool.

Tercatat dia baru mengemas 32 penampilan dengan sumbangan enam gol untuk Liverpool. Demi mendapat jam terbang, The Reds sempat meminjamkan Minamino ke Southampton pada pertengahan musim lalu.

Liverpool tak bisa bersantai setelah kemenangan ini, pasalnya The Reds sudah ditunggu Brentford pada pekan keenam Liga Premier, Sabtu (25/9) WIB. (mirror/mcr16/jpnn)

Liverpool menggasak tuan rumah Norwich City 3-0 pada babak ketiga Carabao Cup, Rabu (22/9) dini hari WIB. Laga ini menjadi ajang pembuktian Takumi Minamino.


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News