Novanto: Golkar Sudah Bertransformasi

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto tegaskan bahwa kubu-kubu di tubuh partainya sudah tidak ada lagi. Menurutnya, kini Golkar hanya punya satu tujuan yakni bekerja demi mensejahterakan rakyat.
"Golkar sudah bertransformasi. Tidak ada lagi Golkar kubu sini, Golkar kubu sana. Semuanya satu keluarga untuk kesejahteraan rakyat Indonesia,"Sekarang kita kembalikan kembali kepada rakyat. Karena suara Golkar suara rakyat," ujar Novanto di Jakarta, Selasa (14/6).
Novanto memastikan soliditas internal Golkar dengan merangkul semua elemen di tubuh partai beringin dalam kepengurusan. Terutama rival-rivalnya di Munaslub Bali lalu dan juga tim sukses mereka.
"Saya berterimakasih kepada pendukung saya. Tapi yang tidak dukung saya juga saya tak lupakan. Ini yang namanya rekonsiliasi," jelas mantan ketua DPR ini.
Lebih lanjut disampaikannya, Golkar benar-benar serius mendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo. Pasalnya, Golkar meyakini punya visi yang sama dengan sang presiden. "Kami sama dengan beliau, intinya untuk kepentingan rakyat," pungkasnya. (dil/jpnn)
JAKARTA - Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto tegaskan bahwa kubu-kubu di tubuh partainya sudah tidak ada lagi. Menurutnya, kini Golkar hanya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Buku Kolaborasi UI dengan Mitra Ungkap Potensi Aset Bersejarah Depok Lama
- Cek Kesehatan Gratis, Langkah Pemerintah Tekan Peningkatan Pasien Penyakit Ginjal
- 5 Berita Terpopuler: TPG Guru Honorer Maret Rp 6 Juta, yang Sudah Calon PPPK Bagaimana? Coba Tanya Presiden
- Menko Airlangga Imbau Pengusaha Mencairkan THR Lebih Cepat
- Honorer Calon PPPK 2024 Bisa Bernapas Lega, Sesuai Jadwal Semula
- Pak Bupati Sodorkan Solusi Polemik Pengangkatan PPPK 2024