Novel Baswedan: Selamat Pak Antasari
jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar tidak menghadiri undangan Wadah Pegawai KPK, Jumat (11/11).
Ketua WP KPK Novel Baswedan membenarkan Antasari tidak datang pada perayaan ultah kesembilan wadah berhimpunnya pegawai lembaga antirasuah itu.
"Ya yang jelas ditunda sementara, nanti ada penyesuaian lagi dengan jadwal pimpinan dan struktural barangkali," kata Novel di Gedung KPK, Jumat (11/11).
Novel pun mengucapkan selamat kepada Antasari yang sudah mendapatkan pembebasan bersyarat.
"Selamat Pak Antasari sudah bisa bertemu kembali dengan keluarga," kata penyidik senior yang kerap menangani kasus korupsi besar itu.
Lebih jauh dia mengatakan, WP KPK tetap berharap doa dari Antasari agar segala pekerjaan bisa berjalan lancar.
"Kami berharap melalui porsinya beliau, beliau bisa melakukan langkah-langkah yang sesuai dengan pemberantasan korupsi," harapnya.(boy/jpnn)
JAKARTA - Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar tidak menghadiri undangan Wadah Pegawai KPK, Jumat (11/11). Ketua WP KPK
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tenaga Non-ASN Database BKN yang TMS di Seleksi PPPK Perlu Tahu Info Ini
- Sedikit Banget Formasi PPPK 2024 Tahap 2, Ya Ampun
- Lantik 11 Pejabat di Kemenhut, Raja Juli Bicara Kerja Sama Mewujudkan Asta Cita
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Diperpanjang Lagi, Bu Rini Sampai Libatkan Kemendagri
- Seleksi PPPK: DPD RI Ingatkan KemenPAN-RB soal Komitmen tentang Non-ASN
- Penyidik Kejagung Garap Eks Sekretaris Tom Lembong di Kasus Korupsi Impor Gula