Now Playing Festival 2023: Weezer, Noah & The Adams akan Mengguncang Bali

Now Playing Festival 2023: Weezer, Noah & The Adams akan Mengguncang Bali
Konferensi pers Road To Now Playing Festival 2023. Foto Mesya/JPNN com

jpnn.com, NUSA DUA - Festival musik terbesar Now Playing Festival dijadwalkan kembali pada 2023 mendatang.

Sebelum acara puncak tersebut, akan digelar ‘Road To Now Playing Festival 2023’ pada 29 November 2022 di Peninsula Island, The Nusa Dua, Bali

Project Manager Road To Now Playing Festival 2023 Jenny Steffany mengatakan acara tersebut akan dimeriahkan band rock asal Amerika Serikat Weezer. Juga musisi lain, yakni Noah, Fourtwnty dan The Adams.

"Kami memilih lokasi Pulau Bali, suasana dan keseruannya bakal sangat terasa di Pulau Dewata cocok sebagai pembuka menuju acara utama nantinya di Bandung," kata Jenny Steffany dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (3/11) 

Pada 2023, lanjutnya, akan dihadirkan beberapa jenis festival musik yang berbeda dengan lebih banyak variasi musik. Lebih besar dari sebelumnya, lebih spektakuler dan menjadi festival musik yang tidak bisa dilupakan.

"Diselenggarakan selama 2 minggu menampilkan musisi nasional dan internasional," ujar Jenny Steffany.

Now Playing Festival merupakan festival musik tahunan yang diadakan di Bandung pada 2019.

Kegiatan tersebut dinobatkan sebagai festival musik terbesar di Bandung menyusul keberhasilannya mengundang 14 musisi, tampil di 2 panggung berbeda

Now Playing Festival 2023 bakal menghadirkan Weezer, Noah, The Adams serta band papan atas lainnya yang akan mengguncang Bali'

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News