NTB Berharap Miliki Sisa Saham Newmont
Selasa, 24 April 2012 – 18:09 WIB

NTB Berharap Miliki Sisa Saham Newmont
JAKARTA - Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zainul Majdi menyatakan keinginannya agar sisa saham divestasi PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) sebesar 7 persen bisa dimiliki oleh daerah. Dengan penguasaan sisa saham itu, menurut Zainul, daerah punya kesempatan lebih besar untuk memajukan daerah dan daya tawar yang tinggi terhadap NTT. Karena perusahaan swasta nasional yang tergabung dalam PT Daerah Maju Bersama (DMB) yang berada saat ini tidak akan mengikuti kembali pembelian saham divestasi tersebut.
"Sangat besar harapan daerah untuk memiliki saham tujuh persen tersebut," kata Zainul Majdi, saat memberikan keterangan di persidangan Sengketa Kewenangan Lembaga Negara (SKLN) antara Pemerintah Pusat versus DPR RI dan BPK RI, di Mahkamah Konstitusi (MK), Jakarta, Selasa (24/4).
Baca Juga:
Lebih lanjut, Zainul mendesak agar beauty contest pembelian sisa saham divestasi korporasi tambang asal Amerika Serikat di PT NNT itu bisa diulang kembali. Apalagi, perusahaan swasta nasional meminta kepada MK untuk dapat mengulang kembali beauty contest terhadap sisa saham divestasi 7 persen NNT.
Baca Juga:
JAKARTA - Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zainul Majdi menyatakan keinginannya agar sisa saham divestasi PT Newmont Nusa Tenggara (NNT) sebesar
BERITA TERKAIT
- Harga Emas Antam Hari Ini 21 April 2025, juga UBS dan Galeri24
- Porang Jadi Andalan Baru Sidrap, Ekspornya Sampai Eropa
- Krakatau Steel Genjot Produksi Baja Tahan Gempa
- Membaca Ulang Arah Industri Baja Nasional Lewat Kasus Inggris
- Hari Ini Pemprov DKI Gratiskan Tarif Transjakarta Khusus Untuk Perempuan
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta