NTB Jadi Ikon Inacraft 2009

NTB Jadi Ikon Inacraft 2009
NTB Jadi Ikon Inacraft 2009
JAKARTA - Nusa Tenggara Barat (NTB) dipilih sebagai ikon penyelenggaraan The Jakarta Handicraft Trade Fair atau Inacraft 2009 yang dipusatkan di Jakarta Convention Center (JCC). Pameran kerajinan tangan terlengkap dari seluruh Indonesia yang berlangsung dari tanggal 22 hingga 26 April itu menggunakan NTB sebagai aksesoris dominan dalam pembukaan INACRAFT 2009 yang ke-11.

Ketua Asosiasi Eksportir Handycraft Indonesia (ASEPHI), Rudy Lengkong mengatakan, budaya Indonesia, sumber daya, dan kreativitas merupakan modal bagi Indonesia untuk membangun ekonomi dari kerajianan tangan. ''Budaya, kreativitas, dan sumber daya bisa membangun ekonomi negara,'' kata Rudy Lengkong, Rabu (22/4).

Panggung utama pembukaan di Plenary Hall, Balai Sidang JCC ditata khas rumah adat NTB dengan hiasan kain khas daerah NTB. Bahkan, setiap pengunjung pun mendapat cinderamata syal kecil dari kain khas NTB tersebut.

Seperti diketahui, pameran ini diikuti oleh 1.045 pengusaha dari 33 provinsi se-Indonesia dan ditambah dari 3 negara yakni, Malaysia, Brazil dan Timur Tengah (Timteng).(sid/JPNN)

JAKARTA - Nusa Tenggara Barat (NTB) dipilih sebagai ikon penyelenggaraan The Jakarta Handicraft Trade Fair atau Inacraft 2009 yang dipusatkan di


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News