NTP Nasional Naik 1,09 Persen di Agustus 2023, 4 Komoditas Ini Pendorongnya
jpnn.com, JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) merilis data nilai tular petani (NTP) Agutus 2023.
NTP nasional pada Agustus 2023 mencapai 111,85 atau mengalami kenaikan sebesar 1,09 persen.
Kenaikan NTP dipicu, karena naiknya harga yang diterima petani sebesar 1,08 persen.
Deputi Bidang Statistik Distribusi dan Jasa BPS Pudji Ismartini menyebutkan ada empat komoditas yang mempengaruhi kenaikan NTP Agustus 2023.
Keempat komoditas tersebut, yakni gabah, cabai rawit, kelapa sawit, dan jagung.
Jika dilihat dari sisi subsektornya, kenaikan tertinggi terjadi pada tanaman pangan, yakni sebesar 106,71 atau naik 1,95 persen.
"Kenaikan tersebut terjadi ,karena indek harga yang diterima petani (it) naik 1,91 persen. Komoditas yang mempengaruhi kenaikan NTP tanaman pangan adalah gabah, jagung dan ketela pohon," kata Pudji.
Kenaikan juga terjadi pada Nilai Tukar Usaha Petani atau NTUP sebesar 112,55 atau naik 1,02 persen.
BPS merilis data NTP Agustus 2023 yang mengalami kenaikan 111,85 atau mengalami kenaikan sebesar 1,09 persen.
- Bagaimana Cara Daftar Brigade Swasembada Pangan? Ini Penjelasan Kepala BPPSDMP Kementan
- Rapat Bareng Kepala Baratin, Anggota Komisi IV Singgung Pengawasan Berbasis AI
- Kelapa Sawit untuk Pembangunan Berkelanjutan
- Usut Kasus Korupsi Pengadaan X-Ray Kementan, KPK Panggil Sunarto Sulai
- 7 Khasiat Jagung Rebus, Bantu Cegah Serangan Kanker Ini
- Gelar Rapat Maraton, Mentan Amran Ingin Buat Lompatan Besar Menuju Swasembada Pangan