NU Care-LAZISNU dan Prudential Syariah Gelar Literasi Keuangan untuk 500 Santri di Bogor dan Bekasi
Rabu, 04 Desember 2024 – 20:45 WIB

NU Care-LAZISNU PBNU bekerja sama PT Prudential Sharia Life Assurance (Prudential Syariah) menggelar kegiatan Literasi Keuangan Syariah dan kewirausahaan bagi para santri di Pondok Pesantren Fajar Dunia Cileungsi, Kabupaten Bogor dan Pondok Pesantren Nurul Huda, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi pada 20-22 November 2024. Foto: NU Care
Pada kegiatan tersebut, perwakilan dari IPNU M Ghulam Dhofir Mansur menjelaskan materi tentang kewirausahaan kepada para santri.
”Penting bagi para santri membangun jiwa wirausaha sebagai bekal hidup mandiri,” ujar Ketua Bidang Organisasi Pimpinan Pusat IPNU Ghulam Dhofir Mansur.
Menurut dia, IPNU punya program Lekas (Lembaga Ekonomi Kreatif Santri dan Pelajar), yang menjadi wadah untuk membina santri yang ingin belajar dan mengeksplorasi dunia usaha.
”Kami ingin mereka bisa menyalurkan ide-ide kreatif tentang wirausaha melalui wadah ini,” ujarnya.(fri/jpnn)
NU Care-LAZISNU PBNU bekerja sama Prudential Syariah menggelar kegiatan Literasi Keuangan Syariah dan kewirausahaan bagi para santri.
Redaktur & Reporter : Friederich Batari
BERITA TERKAIT
- Innalillahi, Santri Tenggelam di Bekas Galian Tanah Proyek Tol Ogan Ilir
- Peduli Santri, PIK2 Salurkan Beras untuk Pesantren Al-Wahdah
- BLK 2025 Sukses Beri Edukasi untuk 10.000 Peserta, Perkuat Literasi Kripto Nasional
- Santri Turun ke Desa, Kembangkan Pertanian dan Peternakan
- Bahlil, Kawulo, Santri, dan Cita-Cita Republik
- Presiden Prabowo Dorong Warga Negara Punya Rekening Bank & Perkuat Literasi Keuangan