NU Care-Lazisnu dan Tokopedia Bantu Korban Kebakaran di Matraman
jpnn.com, JAKARTA - NU Care – Lazisnu dan Tokopedia menyalurkan bantuan kepada keluarga korban kebakaran akibat korsleting arus listrik di salah satu rumah warga di Matraman, Jakarta Timur pada Jumat (26/3).
Musibah kebakaran terjadi di Jalan Gugus Depan RT 004/01 Kelurahan Palmeriam, Kecamatan Matraman, Jakarta Timur. Insiden itu menghanguskan 16 rumah. Tercatat 17 kepala keluarga (KK) terpaksa mengungsi.
Ketua Satgas Penanganan Bencana GP Ansor PAC Matraman, Jakarta Timur Didi Permana mengatakan tim NU Care-Lazisnu bersama PAC GP Ansor Matraman, Jakarta Timur menyalurkan bantuan sembako dari donasi Tokopedi Salam berupa air mineral, beras, telur, sarden, dan mie instan untuk para korban.
“Saya mewakili masyarakat mengucapkan terima kasih dan juga mengapresiasi atas respons yang sangat cepat dari NU CARE-LAZISNU yang sudah memberikan bantuan logistik kepada para korban kebakaran," ujar Didi Permana dalam keterangan persnya, Sabtu (27/3).
Berdasarkan informasi dari Tim Satgas Penanganan Bencana GP Ansor PAC Matraman, para korban masih membutuhkan bantuan berupa pakaian layak. Sebab, pakaian milik korban ikut hangus dalam peristiwa kebakaran kemarin.(fri/jpnn)
NU Care – Lazisnu dan Tokopedia menyalurkan bantuan kepada keluarga korban kebakaran akibat korsleting arus listrik di salah satu rumah warga di Matraman, Jakarta Timur pada Jumat (26/3).
Redaktur & Reporter : Friederich
- Mesin Pompa SPBU Meledak, Seorang Wanita Terluka Bakar
- Korban Kebakaran di Kemayoran Akan Direlokasi ke Rusun
- Kebakaran di Kemayoran Jakarta Pusat, 15 Orang Terluka
- Api Kebakaran di Kemayoran Berasal dari Rumah Pak Juman
- Kebakaran Melanda 10 Rumah di Matraman, Ini Dugaan Penyebabnya
- PCNU Kota Depok Ajak Masyarakat Bantu Korban Bencana Sukabumi