Nunung Belum Bisa Pensiun dari Dunia Hiburan, Alasannya Bikin Haru
Jumat, 26 Agustus 2022 – 07:17 WIB

Nunung. Foto: Instagram/nunung63.official
jpnn.com, JAKARTA - Komedian Nunung mengaku belum bisa pensiun dari dunia hiburan tanah air.
Meski sudah berusia 59 tahun, dia merasa masih harus tetap bekerja.
"Sebetulnya, penginnya sudah pensiun," kata Nunung dalam tayangan Intens Investigasi di YouTube, Kamis (25/8).
Pengisi acara Opera Van Java itu lantas mengungkap alasan dirinya belum bisa pensiun.
Nunung mengaku ingin memenuhi kebutuhan cucu-cucunya.
"Saya kan punya cucu banyak," jelasnya.
Menurut Nunung, dirinya masih butuh biaya agar bisa membahagiakan cucunya.
Dia merasa senang bisa membelikan kebutuhan, termasuk mainan untuk cucu-cucunya tersebut.
Komedian Nunung mengaku belum bisa pensiun dari dunia hiburan tanah air. Apa sebabnya?
BERITA TERKAIT
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Nunung Panik Dapat Telepon Malam Hari, Ini Sebabnya
- Akui Alami Panick Attack Hingga Insomnia, Nunung Bercerita Begini
- Harus Rutin Mengonsumsi Obat, Nunung Tak Berpuasa Pada Ramadan Tahun Ini
- 3 Berita Artis Terheboh: Sukatani Diintimidasi Sejak Juli 2024, Haji Faisal Beri Tanggapan
- Penjelasan Nunung Soal Keputusan Menjual Sejumlah Aset