Nunung: Sebenarnya Aku Sudah Ditalak Iyan

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Nunung Srimulat blak-blakan mengungkap rumah tangganya dengan Iyan Sambiran.
Ia mengatakan bahwa dirinya sempat bercerai dengan pria yang juga manajernya itu.
"Sebenarnya aku itu sudah ditalak sama Iyan," ungkap Nunung, dalam tayangan YouTube Deddy Corbuzier, baru-baru ini.
Menurut Nunung, peristiwa tersebut terjadi sebelum dia dan Iyan ditangkap polisi karena kasus narkoba.
Pemilik nama asli Tri Retno Prayudati mengakui bahwa pengaruh narkoba membuat rumah tangganya dengan Iyan hancur.
"Dua-duanya pikirannya sudah dirusak sama narkoba, jadi kami saling curiga. Iyan juga jalannya enggak benar, jadi kata cerai itu hampir setiap aku ucapkan sama Iyan," tutur Nunung.
Setelah kata talak telah terucap dan sempat cerai secara agama, keduanya memutuskan untuk kembali rujuk.
"Kami sama-sama merenung. Waktu itu bilang sama ibu di Solo, ditanya kami masih cinta enggak? Ya dua-duanya masih (cinta), kami nikah lagi," pungkas Nunung. (jlo/jpnn)
Yuk, Simak Juga Video ini!
Komedian Nunung Srimulat blak-blakan mengungkap masalah dalam rumah tangganya dengan Iyan Sambiran.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Jaringan Narkoba Lintas Provinsi Dibongkar Polisi, Sahroni Mengapresiasi
- Ini Tampang Anggota Ormas Brigez Pengeroyok Tukang Parkir di Cimaung Bandung
- Puan Harapkan Korban Pencabulan Eks Kapolres Ngada Bisa Direhabilitasi
- Ungkap Titik Terendah, Nunung: Sudah 5 Tahun Lalu, Ditinggal Ibu Saya
- Sempat Sedih dan Kaget Tinggal di Kosan, Nunung: Akhirnya Aku Jalani Dengan Ikhlas
- Penangkapan Duterte, Tinjauan Tentang Kedaulatan Negara dan Yurisdiksi ICC