Nunung Sudah Pakai Narkoba Sejak 20 Tahun Lalu

jpnn.com, JAKARTA - Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya AKBP Jean Calvijn Simanjuntak menyebut komedian Tri Retno Prayudati atau Nunung sudah mengonsumsi narkoba sejak 20 tahun lalu.
Polisi mengetahui hal itu setelah menggelar pemeriksaan intens kepada Nunung yang sebelumnya tertangkap atas kasus penyalahgunaan narkoba jenis sabu, Jumat (19/7) kemarin.
"Pengakuan tersangka NN dan suaminya JJ (July Jansambiran), sudah dituangkan juga dalam berita acara itu, betul. Diakui sudah awal penggunaan 20 tahun yang lalu," kata Calvijn ditemui di kantor Ditnarkoba Polda Metro Jaya, Minggu (21/7).
BACA JUGA: Begini Cara Nunung Pesan Narkoba Agar tak Dicurigai Warga
Selain itu, kata Calvijn, suami dari Nunung yakni July Jansambiran, juga bukan pemakai baru narkoba. Hasil penyelidikan, Jansambiran memakai narkoba sejak 24 tahun lalu. "JJ bahkan lebih, sekitar 24 tahun yang lalu," ucap dia.
Hanya saja, Calvijn belum bisa memastikan berkaitan dengan kemungkinan Nunung dan suaminya memakai narkoba secara rutin selama 20 tahun ini.
BACA JUGA: Kira – kira, Nunung Bakal Mendapatkan Rehabilitasi atau Tidak ya?
Dia hanya bisa menjelaskan, jika 5 bulan belakangan Nunung memang acap kali memesan narkoba dari pengedar berinisial TB.
Nunung diketahui sudah memakai narkoba sejak 20 tahun lalu, sedangkan suaminya Jansambiran sekitar 24 tahun.
- Ungkap Titik Terendah, Nunung: Sudah 5 Tahun Lalu, Ditinggal Ibu Saya
- Sempat Sedih dan Kaget Tinggal di Kosan, Nunung: Akhirnya Aku Jalani Dengan Ikhlas
- 3 Berita Artis Terheboh: Raffi Ahmad Sampaikan Sebuah Pesan, Nunung Panik
- Nunung Panik Dapat Telepon Malam Hari, Ini Sebabnya
- Akui Alami Panick Attack Hingga Insomnia, Nunung Bercerita Begini
- Harus Rutin Mengonsumsi Obat, Nunung Tak Berpuasa Pada Ramadan Tahun Ini