Nurdin Halid Diisukan Bakal Disingkirkan

Nurdin Halid Diisukan Bakal Disingkirkan
Nurdin Halid Diisukan Bakal Disingkirkan
Tapi salah satu petinggi  PSSI lainnya yang namanya enggan dipublikasikan kepada Koran ini membocorkan bahwa sudah ada kepastian kongres akan dilaksanakan pada April tahun depan. "Beberapa waktu lalu digelar rapat para pejabat teras PSSI dan disepakati jika kongres akan dilaksanakan pada April tahun depan. Sebab pada April  2011 masa jabatan Pak Nurdin berakhir," kata sumber koran ini.

Tak hanya soal waktu yang sudah ditetapkan, sumber tersebut juga mengungkapkan jika pada kongres nanti Nurdin tidak akan lagi diberi kesempatan meski Indonesia berhasil menjadi juara Piala AFF 2010 sekalipun. Sebab yang akan maju mencalonkan menjadi ketua umum adalah Nirwan Dermawan Bakrie yang saat ini menjabat sebagai wakil ketua umum.

Sudah menjadi rahasia umum jika meski posisinya hanya wakil ketua Nirwan nakrie lah yang selama ini banyak memegang kendali persepakbolaan tanah air. "Sinyalnya memang mengarah kesana. Mungkin setelah melihat kinerja kepengurusan dua periode terakhir yang tidak ada hasilnya, Pak Nirwan ingin langsung ingin turun tangan sendiri. Sejauh ini, itulah yang saya dengar," bebernya.

Sementara itu, setali tiga uang dengan Nurdin Halid, ketika ditemui kemarin sore Sekjen PSSI Nugraha Besoes juga menolak berkomentar tentang kongres  PSSI. "Tapi kami pasti akan menggelar kongres tahunan Desember nanti," jawabnya singkat. (ali)


JAKARTA - Di tengah situasi PSSI bersiap menjadi tuan rumah Piala AFF 2010 yang bakal dimulai 1 Desember mendatang, isu suksesi di tubuh PSSI juga


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News