Nurhayati akan Dikonfrontir dengan Fadh Arafiq
Selasa, 17 Juli 2012 – 11:12 WIB
JAKARTA - Sidang perkara suap pembahasan Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPID) dengan terdakwa Wa Ode Nurhayati kembali digelar di Pengadilan Tipikor, Jakarta kembali dilansungkan Selasa (17/7) siang ini. Rencananya Jaksa Penuntut Umum akan menghadirkan pengusaha Fadh Arafiq sebagai saksi. Fadh Arafiq sendiri juga ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini. Akhirnya, Haris menghubungkan Nurhayati dengan Fadh via Syarif Ahmad, yang menurut Haris juga suaminya Nurhayati. Mereka sepakat bertemu di restoran Pulau Dua, Senayan. Pada pertemuan itu Fadh menyampaikan maksudnya terkait pengurusan anggaran DPID untuk Kabupaten Aceh Besar, Pidie Jaya, dan Bener Meriah.
Selain Fadh, seorang staf terdakwa Wa Ode Nurhayati bernama Sefa Yolanda juga akan memberikan kesaksiannya. "Sidang pukul 13.00 WIB. Agendanya pemeriksaan saksi Fahd, Sefa," kata Penasehat Hukum Nurhayati, Wa Ode Nur Zaenab, Selasa (17/7).
Seperti diberitakan, dalam sidang sebelumnya saksi Haris Surahman memojokkan posisi terdakwa Wa Ode Nurhayati. Saat itu Haris mengaku dirinya dimintai tolong oleh temannya Fahd Arafiq untuk dikenalkan dengan anggota Banggar DPR.
Baca Juga:
JAKARTA - Sidang perkara suap pembahasan Dana Penyesuaian Infrastruktur Daerah (DPID) dengan terdakwa Wa Ode Nurhayati kembali digelar di Pengadilan
BERITA TERKAIT
- Hakim PN Medan Tolak Eksepsi Ratu Entok Terdakwa Penista Agama
- BPBD Sumenep Dirikan Posko Siaga Untuk Tekan Risiko Bencana
- Laskar Merah Putih Minta Majelis Hakim PN Tanjung Karang Tegakkan Keadilan
- KPK Diminta Tuntaskan Perkara Korupsi yang Mandek di Periode Sebelumnya
- KPK Minta Warga NTB Kawal Program Makan Bergizi Gratis
- Dituduh Curang Bersama KPU, Dr.Afni: Silahkan Rakyat Siak Menilai Sendiri