Nyabu di Mobil, Oknum TNI Ditangkap
Jumat, 09 September 2011 – 01:27 WIB
Sebelum keempat warga tersebut ditangkap, Didi dan Gunawan sedang minum kopi di Warkop Gladiol. Tidak lama setelah itu, datang Burhanuddin dan Praka SS menggunakan mobil Terrios DD 1432 AW. Mereka kemudian mengajak Didi dan Gunawan naik ke mobil tersebut untuk bersama-sama mengisap sabu-sabu.
Baca Juga:
Saat keempatnya berada di atas mobil tersebut, polisi yang curiga langsung melakukan penggerebekan. Penggerebekan dipimpin AKP Sumijur Usman. Begitu digeledah, polisi menemukan sabu-sabu dari mereka. Keempatnya kemudian digiring ke Polrestabes Makassar untuk dimintai keterangan.
Sekira pukul 23.45, oknum TNI berpangkat Praka itu kemudian dijemput oleh pihak Denpom Kodam VII Wirabuana yang dipimpin oleh Kapten Akbar Wadan. Saat ini, Praka SS diproses di Denpom sementara empat rekannya diproses di Polrestabes.
Kepala Penerangan Kodam VII Wirabuana, Letkol Kav Sulaiman Agusto yang dikonfirmasi terpisah membenarkan penangkapan salah seorang anggota intel Kodam VII Wirabuana, dalam dugaan penggunaan sabu-sabu. Dia menegaskan, anggota tersebut akan diberi sanksi tegas kalau memang terbukti mengonsumsi sabu-sabu.
MAKASSAR - Unit Khusus Polrestabes Makassar kembali meringkus empat penikmat sabu-sabu, Rabu (7/9) sekira pukul 20.15. Pelaku yang salah satunya
BERITA TERKAIT
- Polisi Tangkap Buronan Asal Bima NTB
- Bongkar Penimbunan 25 Ton Pupuk Subsidi di Garut, Polisi Tetapkan A Jadi Tersangka
- Bea Cukai Hentikan Jalu Ferry Cepat yang Angkut Jutaan Batang Rokok Ilegal
- Karyawan Bank Lampung Bobol ATM, Rp 800 Juta Raib
- Suami Istri Aniaya Anak Kandung Jadi Tersangka
- Lagi di Hotel, 2 Gadis Digerebek, Waduh, Kasusnya