Nyanyi Plus Edukasi Konser ala Anggun
Selasa, 29 November 2011 – 09:11 WIB
Anggun tampil menyapa penggemarnya di Indonesia dalam konser tunggalnya yang bertajuk 'Konser Kilau Anggun' di Jakarta Convention Centre, Senayan, Jakarta, Minggu (27/11) malam. FOTO : FEDRIK TARIGAN/ JAWA POS
Lalu, dia meminta kepada penonton untuk sama-sama meneriakkan kata "bonsoir". Itu adalah bahasa Prancis yang berarti selamat malam. "Di sini ada orang-orang Prancis yang khusus datang untuk melihat konser aku. Yuk sama-sama bilang bonsoir. Mulutnya monyong ya" Ini kan konser edukasi. Ayo, tirukan aku dulu," ajaknya.
Baca Juga:
Setelah itu, meluncur lagu-lagu yang langsung membuat penonton bersorak. Still Reminds Me, Buy Me Happiness, dan Berkilaulah. Lagu Berkilaulah dinyanyikan dalam dua versi, Inggris dan Indonesia. Ibu satu anak itu mengganti kostumnya dengan gaun panjang. Penampilannya semakin anggun dengan gaun tersebut.
Dia kembali mengedukasi penonton. "Edukasi yang kedua, baju ini dibuat dari kain songket. Didit Hediprasetyo yang buat bajunya. Tahu nggak, kalau mau buat kain songket 25 senti itu, butuh waktu tiga hari. Ini entah berapa meter ya" Kayaknya yang bikin kain songket ini udah pingsan deh. Eh, ngomong-ngomong, yuk kita nyanyi lagi. Andi Ayunir, minta kipas dong," ujarnya.
Mendengar Anggun minta kipas, penonton langsung berteriak. Mereka tahu judul lagu yang akan dinyanyikan, yakni Bayang-Bayang Ilusi. Lalu, dalam lagu Want You to Want Me yang katanya terinspirasi penggemar yang begitu terobsesi kepada dirinya, Anggun memanggil Denada. Mereka berduet. Anggun menyanyi sambil main piano. Denada pun menyanyi dan nge-rap.
JAKARTA - Penyanyi internasional asal Indonesia, Anggun, Minggu malam (27/11) sukses melangsungkan konser tunggal di Plenary Hall Jakarta Convention
BERITA TERKAIT
- Raih 5 Juta Penonton, Jumbo Masuk Daftar 10 Film Indonesia Terlaris
- 3 Berita Artis Terheboh: Respons Ridwan Kamil, Lisa Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Paula Verhoeven Tak Terima Dicap Istri Durhaka, Hotman Paris Beri Saran Begini
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Ridwan Kamil Bantah Kenal Lisa Mariana secara Personal