Nyaris Celaka, Lorenzo Puas di Posisi 2
Minggu, 03 Juni 2012 – 16:16 WIB

Jorge Lorenzo. Foto: motogp.com
CATALUNYA - Sebagai pebalap tuan rumah, Jorge Lorenzo tak mempersoalkan hasil pole position pada seri MotoGP Spanyol, Minggu (3/6). Berada di posisi kedua, pebalap Yamaha Factory Racing ini sudah merasa puas. Lorenzo puas jadi pebalap tercepat kedua pada sesi kualifikasi di Sirkuit Catalunya. Ia harus mengakui keunggulan pebalap Australia, Casey Stoner yang menjadi pole seater. Jorge -sapaa akrab Jorge Lorenzo- hanya mencatatkan waktu terbaik 1 menit 41,441 detik, terpaut 0,146 detik dari pembalap andalan Repsol Honda.
Ia mengaku, hasil yang dicapainya sudah sangat baik. Apalagi saat memulai sesi kualifikasi di Sirkuit Catalunya, Spanyol Sabtu (2/6/2012), Lorenzo nyaris saja terjatuh di lap pertama. Meskipun berada di posisi kedua, pebalap bernama lengkap Jorge Lorenzo Guerrero ini akan menunjukkan penampilan terbaiknya yang akan digelar hari ini, Minggu (3/6).
"Waktu putaran sangat dekat tapi berhasil mendapatkan posisi yang baik. Saya hampir jatuh di T3 pada lap pertama," kata Lorenzo seperti yang dilansir Motogp, Sabtu (2/6).
Baca Juga:
CATALUNYA - Sebagai pebalap tuan rumah, Jorge Lorenzo tak mempersoalkan hasil pole position pada seri MotoGP Spanyol, Minggu (3/6). Berada di posisi
BERITA TERKAIT
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Misi Meregenerasi Pemain Bali United Selesai, Pelatih Teco Beber Rencana Masa Depan
- Makna Gol Gustavo Franca saat Persib Hantam Bali United
- Finalis NBA Tahun Lalu Tumbang, Grizzlies Masuk Playoffs