Nyawa Tuti Tinggal 60 Hari
Minggu, 18 Desember 2011 – 10:41 WIB

Nyawa Tuti Tinggal 60 Hari
Satgas mengatakan, kabar jika keluarga meminta Tuti dieksekusi pancung setelah penyelenggaraan haji tidak benar. "Kalaupun memang keluarga korban minta seperti itu, sampai sekarang belum ada tanda-tanda eksekusi. Meskipun musim haji sudah selesai," papar Humphrey.
Kepastian belum ada eksekusi dalam beberapa waktu kedepan ini didapat satgas setelah satgas bertanda ke penjara di kota Taif, tempat Tuti dikurung. Humphrey menjelaskan, kepala penjara Taif masih belum mendapatkan perintah eksekusi qishas atau pancung dari sang raja atau gubernur setempat yang disampaikan oleh pengadilan.
Satgas sudah membuat perhitungan sendiri. Humphrey memperkirakan, satgas masih memiliki waktu sekitar 60 hari atau dua bulan untuk mengupayakan tanazul atau ampunan untuk Tuti. Cara yang bakal ditempuh adalah, tetap mendekati hati keluarga korban dan juga pemuka suku atau kabilan keluarga almarhum Suud. Humphrey mengaku dia dan Ketua satgas Maftuh Basyuni akan meluncur kembali ke Saudi. "Kita tetap berusaha. Jalannya masih tetap terbuka. Doakan saja mas," pungkas Humphrey. (wan)
JAKARTA - Pemerintah Indonesia melalui Satgas penanganan TKI terancam hukuman mati terus dikejar waktu untuk membebaskan Tuti Tursilawati. Satgas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?