Nyoblos di Cikeas, SBY Pesan Warga Jangan Golput
Minggu, 24 Februari 2013 – 11:35 WIB
BOGOR - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Negara Ani Yudhoyono ikut berpartisipasi memberikan hak suara dalam Pemilukada Jawa Barat yang diselenggarakan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 005 Desa Nanggrak, Kecamatan Gunung Putri, Bogor Minggu (24/2). Presiden mendapat nomor urut 197, Ibu Negara Ani Yudhoyono bernomor urut 198, Edhie Baskoro Yudhoyono di urutan 257 dan Siti Rubi Aliya Rajasa berikutnya 258. Lima kandidat gubernur-wakil gubernur Jabar antara lain Didik M Arief dengan Cecep Nana Suryana, Irianto Mahfudz Sidik Syafiuddin dengan Tatang Farhanul, Dede Yusuf Macan Efendi dengan Lex Laksamana, Ahmady Heryawan dengan Deddy Mizwar, dan Rieke Diah Pitaloka dengan Teten Masduki.
Dalam proses pemungutan suara ini, Presiden berharap warga benar-benar menggunakan hak suaranya dan tidak golput. Ini, kata dia, penting untuk mencari pemimpin Jabar yang mengayomi dan membangun wilayah itu.
Baca Juga:
"Saya selalu menganjurkan jangan menjadi golput, gunakan hak pilihnya masing-masing sesuai dengan apa yang mereka yakini jangan sampai golput tidak mau memilih kemudian nanti menyalahkan pemimpin, menyalahkan sana sini padahal yang bersangkutan tidak memiliki kesadaran menggunakan hak pilihnya," ujar Presiden.
Baca Juga:
BOGOR - Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Ibu Negara Ani Yudhoyono ikut berpartisipasi memberikan hak suara dalam Pemilukada Jawa Barat yang
BERITA TERKAIT
- Ridwan Kamil Janji Beri Bantuan Renovasi Rumah Rp 50 Juta hingga Rp 100 Juta
- Ikut Kirab Berkuda, Sudaryono hingga Raffi Ahmad Ajak Jateng Menangkan Luthfi-Yasin
- Ridwan Kamil Sindir Pramono di Panggung Debat, Bawa-bawa Anies dan PDIP
- Kaesang Kampanyekan Pasangan Agustiar Sabran-Edy Pratowo di Kalimantan Tengah
- Debat Sengit soal Pemindahan Balai Kota, Pramono Sindir Ridwan Kamil Soal Imajinasi
- Aktivis Ini Ajak Warga Jangan Tertipu Amplop di Pilkada Sumut, Lalu Singgung Keluarga Jokowi