Oalaah...Hampir Satu Juta PNS Belum Punya Rumah Sendiri
jpnn.com - JAKARTA--Jumlah PNS di Indonesia yang belum memiliki rumah ternyata sangat banyak. Dari 4,517 juta PNS, hampir satu juta di antaranya masih tinggal di rumah orang tua, mertua, ataupun kontrak.
Direktur Utama Pelaksana Sekretariat Tetap Badan Pertimbangan Tabungan Perumahan (Bapertarum) PNS Heroe Soelistiawan mengungkapkan, berdasarkan data dari PUPNS tahun 2015 lalu oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN), diketahui jumlah PNS yang belum memiliki rumah mencapai 964 ribu orang.
"Dari hasil wawancara yang kami lakukan kepada para PNS di daerah ternyata banyak yang memberikan masukan agar Bapertarum PNS bisa menyediakan perumahan bagi PNS," ujar Heroe dalam keterangan persnya, Sabtu (18/6).
Heroe mengungkapkan, pihaknya bercita-cita agar keberadaan Bapertarum PNS bisa memberikan manfaat lebih kepada PNS serta terlibat dalam pengelolaan dana yang dihimpun dari para pegawai. Sebab selama ini banyak PNS di daerah yang mengharapkan agar Bapertarum PNS bisa menyediakan perumahan baik untuk dimiliki maupun sewa untuk PNS.
"Melalui rencana investasi pada Sukuk ini diharapkan dana Bapetarum PNS bisa dikelola secara efektif sehingga membantu PNS untuk memiliki rumah impiannya," tandasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA--Jumlah PNS di Indonesia yang belum memiliki rumah ternyata sangat banyak. Dari 4,517 juta PNS, hampir satu juta di antaranya masih tinggal
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Siap Akselerasi Investasi di Indonesia, Bank Mandiri Gelar MIF 2025
- Bea Cukai Bekasi-Pengusaha AEO dan TPB Perkuat Sinergi, Dukung Perekonomian Nasional
- Wujudkan Program Swasembada Pangan, BUMN Bersinergi dengan Kementerian Lainnya
- Rupiah Hari Ini Menguat Tipis, tetapi Masih Rp 16 Ribuan
- Bea Cukai dan BSI Buka Jalan Bagi UMKM Produsen Madu di Karimun Agar Bisa Ekspor
- IP Expo Indonesia 2025 Ungkap Potensi Lisensi IP untuk Mendorong Inovasi & Bisnis