Oalaah..Ketua DPR Ternyata Belum Lapor LHKPN

Oalaah..Ketua DPR Ternyata Belum Lapor LHKPN
Oalaah..Ketua DPR Ternyata Belum Lapor LHKPN

jpnn.com - JAKARTA - Ketua DPR Ade Komarudin mengaku bahwa dirinya termasuk dalam daftar anggota DPR yang belum melakukan update LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara) ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Ini disampaikan politikus Golkar yang akrab disapa Akom, ketika ditanya soal adanya mayoritas wakil rakyat di Senayan yang belum mengisi LHKPN. Akom sendiri termasuk yang belum melaporkannya sejak Oktober 2014.

"Saya juga belum. Karena sibuk betul ya, pada saat reses saya akan laporkan LHKPN. Jadi saya sendiri belum, tapi saya imbau kepada teman-teman lain untuk serahkan LHKPN," kata Akom di gedung DPR, Jakarta, Kamis (10/3).

Sebelumnya Koalisi Masyarakat untuk Parlemen Bersih mendesak KPK menjatuhkan sanksi kepada anggota DPR yang sengaja tidak melaporkan harta kekayaannya.

Koordinator koalisi ini, Arief Rachman setidaknya mengungkap sejumlah nama yang belum membuat LHKPN, selain Akom, ada Akbar Faisal (Fraksi Nasdem), Teguh Juwarno (FPAN), Sarifudin Sudding (F-Hanura) hingga Charles Honoris (FPDIP).(fat/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News