Oalah, Ternyata Ini Maksud KPK Periksa Anak Aguan Lagi
jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) hari ini (29/4) memeriksa mantan Komisaris PT Agung Sedayu Group (ASG), Richard Halim Kusuma. Putra bos besar PT ASG, Sugianto Kusuma alias Aguan itu menjadi saksi bagi Presiden Direktur PT Agung Podomoro Land, Ariesman Widjaja yang menjadi tersangka pemberi suap rancangan peraturan daerah (raperda) reklamasi Teluk Jakarta.
Richard pertama kali diperiksa KPK pada 20 April 2016. Sedangkan hari ini merupakan pemeriksaan kedua.
Namun, Richard memilih bungkam usai menjalani pemeriksaan. Ia tak mau meladeni pertanyaan awak media.
Hanya saja, ada sedikit informasi dari KPK tentang pemeriksaan atas Richard. Menurut Juru Bicara KPK, Yuyuk Andriati, pemeriksaan kali ini merupakan lanjutan dari sebelumnya.
"Richard hari ini diperiksa terkait pembahasan raperda reklamasi. Ini pemeriksaan lanjutan karena yang kemarin belum selesai," kata Yuyuk di KPK, Jumat (29/4).
Yuyuk tak menampik informasi tentang KPK yang sedang mendalami dugaan perusahaan-perusahaan pengembang reklamasi patungan uang untuk menyuap Ketua Komisi D DPRD Jakarta M Sanusi. Namun, Yuyuk belum bisa memastikannya.
“Didalami kemungkinan-kemungkinan itu karena memang ada beberapa perusahaan yang ditanyakan kepada saksi-saksi yang diperiksa," jelas Yuyuk. (boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bocah SD yang Terseret Arus Banjir Ditemukan Tim SAR Gabungan, Begini Kondisinya
- Uang Nasabah BPR Fianka Hilang, OJK Diminta Tidak Abai
- Begini Sikap Wakil DPR RI Ini soal Rencana PPN 12 Persen
- Agun Gunandjar Sebut KPK Tersangkakan 2 Orang Baru di Kasus e-KTP
- Kalah Berulang Kali, Bang Zul Memaknai Buah Kebaikan Tak Harus Dipanen Langsung
- Eddy Soeparno Dukung Diplomasi Prabowo Membangun Kolaborasi Global Hadapi Krisis Iklim