Oalah, Venue Street Soccer Belum Juga Beres

jpnn.com - JAKARTA - Ajang TAFISA World Games 2016 tinggal hitungan jam lagi digulirkan, Kamis (6/10) siang. Namun, kegiatan yang menggunakan anggaran besar dari APBN itu, bakal terkendala dengan venue yang masih bermasalah.
Venue itu adalah untuk pertandingan street soccer. Ketua Pelaksana TAFISA di Indonesia, Hayono Isman juga membenarkan kondisi ini.
"Memang, masih ada venue cabang street soccer yang bermasalah. Tribunnya tidak sesuai standar internasional. Karena itu harus dibongkar," ucapnya, di arena TAFISA di kawasan Ancol, Jakarta, Rabu (5/10) malam.
Menurut mantan Menpora di era Orde Baru itu, pemasangan tribun penonton cabang Street Soccer masih terlalu kuno. Alhasil, standar safety-nya tak mencukupi.
"Itu bisa roboh nanti. Karena itu harus dibenahi, sehingga tetap sesuai standar internasional, meskipun ini ajang olah raga masyarakat," paparnya.
Hayono menegaskan, pembangunan venue itu memang tak akan memakan waktu lama. Karena itu, dia yakin pertandingan bisa tetap jalan, sembari menyelesaikan tribun yang dijadwalkan beres pada Kamis, tepat saat ajang street soccer dimulai. (dkk/jpnn)
JAKARTA - Ajang TAFISA World Games 2016 tinggal hitungan jam lagi digulirkan, Kamis (6/10) siang. Namun, kegiatan yang menggunakan anggaran
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah