Oalah...Agus Ternyata Spesialis Curi Helm
jpnn.com, SURABAYA - Warga menangkap Agus Santoso ke Mapolsek Rungkut, Surabaya akhir pekan kemarin.
Pria 41 tahun tersebut tepergok mencuri helm di kawasan Rungkut Asri Tengah.
Kanitreskrim Polsek Rungkut AKP Abdul Karim Rengur menyatakan, pelaku memang tengah mencari mangsa di kawasan Gununganyar dan Pandugo.
Akhirnya, warga Gubeng Kertajaya itu mencuri helm di sebuah swalayan di kawasan Rungkut Asri Tengah pada pukul 22.00.
Apes, aksinya diketahui pemilik helm. Agus kabur lantaran diteriaki maling.
Namun, warga berhasil menangkapnya tidak jauh dari lokasi kejadian. Dia langsung digelandang warga menuju Mapolsek Rungkut.
Agus mengaku telah mencuri di enam lokasi. Di antaranya, area Rungkut Asri Tengah, Dharmawangsa, dan Gununganyar.
Atas perbuatannya, tersangka terancam hukuman lima tahun penjara. (mir/c16/fal/jpnn)
Warga menangkap Agus Santoso ke Mapolsek Rungkut, Surabaya akhir pekan kemarin.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Anas dan Sahabatnya Memang Sontoloyo, Simak Pengakuannya, Singgung Pandemi
- Kali Ini Aksi DZ Terekam CCTV, Rasain
- Pencuri Helm Milik Polantas Mengaku Ketua Kelompok Anarko, Polisi Bilang Begini
- Ketua Anarko yang Viral di Media Sosial Ternyata Pernah Curi Helm Polantas
- Suami Terpaksa Mencuri Demi Biayai Istri yang Bergaya Hidup Mewah
- Penghasilan Bersih Wahyu per Hari Rp 700 Ribu, Tetapi Jangan Ditiru!