Obama Jajaki Kerjasama Investasi
Selasa, 02 Februari 2010 – 10:49 WIB
CIANJUR- Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama menepati janjinya untuk berkunjung ke Indonesia. Obama rencananya ke Jakarta medio Maret 2010. Beberapa agenda penting akan dilakukan Obama di Indonesia, termasuk menjajaki kerjasama Overseas Private Investment Corporation. Detil materi pertemuan masih digodok. "Presiden SBY dan Obama akan membahas strategic partnership. Rencana kerjasama itu sudah dibicarakan sejak Nopember 2008 lalu. Setelah itu ada rundingan tentang kemitraan komprehenshif. Tentu saja untuk meningkatkan hubungan Indonesia dan AS."
"Keinginan Presiden Obama ke Indonesia bukan hanya sekadar mampir, tetapi Indonesia dianggapnya negara penting di kawasan dan dunia internasional," kata Juru Bicara Presiden Bidang Luar Negeri, Dino Patti Djalal, di Istana Cipanas, Cianjur, Jawa Barat, Selasa (2/2).
Baca Juga:
Dalam dua pekan terakhir, koordinasi gedung putih dengan istana Jakarta berlangsung intensif. "Konfirmasi White House ke kita katanya Presiden Obama akan datang pekan kedua Maret. Rencananya Obama akan bermalam di Jakarta," ujar Dino.
Baca Juga:
CIANJUR- Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama menepati janjinya untuk berkunjung ke Indonesia. Obama rencananya ke Jakarta medio Maret 2010.
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai Parepare Musnahkan Barang Ilegal Senilai Lebih Rp 2,25 Miliar, Terbanyak Rokok
- Anindya Bakrie: Kita Harus Dorong Investasi Asing yang Ciptakan Lapangan Kerja
- AS Optimistis Kembangkan Kerja Sama Ekonomi dengan Pemerintahan Baru
- Tali Qrope dan Selang Spring Hose Jadi Sorotan di INAMARINE 2024
- Indonesia Siap Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi dan Investasi Berkelanjutan dari AS
- Menko Airlangga Dorong Kerja Sama dengan Arizona State University, Ini Tujuannya