Obama Janji Pangkas Separo Defisit Anggaran hingga 2013
Aso Tamu Pertama Obama di Gedung Putih
Rabu, 25 Februari 2009 – 06:47 WIB

Obama Janji Pangkas Separo Defisit Anggaran hingga 2013
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat Barack Obama akhirnya mengakui bahwa untuk mengatasi krisis ekonomi yang melanda negerinya tak semudah membalikkan telapak tangan. Ketika membuka Fiscal Responsibility Summit di Gedung Putih Senin (23/2), Obama hanya bisa berjanji untuk bekerja keras mengurangi defisit anggaran hingga 2013 atau akhir periode jabatannya. Obama mengingatkan peserta pertemuan itu tentang langkah-langkah yang harus dihindari dalam penanganan krisis. ''Jika kita melawan krisis ini tanpa juga melawan defisit yang disebabkannya, kita akan tercebur dalam krisis lain,'' kata presiden berdarah Afrika-American itu. .
"Hari ini saya berjanji untuk memangkas defisit yang kita warisi hingga setengah sampai akhir periode pertama jabatan saya,'' ucap Obama seperti dilansir Xinhua.
Baca Juga:
Obama mengakui pekerjaan ini tak mudah. Butuh keberanian untuk mengambil keputusan-keputusan sulit dan menantang. ''Namun saya menolak meninggalkan utang untuk anak-anak kita yang takkan sanggup mereka bayar. Pemerintah sekarang harus bertanggung jawab agar semua pengeluaran terkontrol,'' lanjut Obama di hadapan anggota kongres, pengusaha, dan akademisi.
Baca Juga:
WASHINGTON - Presiden Amerika Serikat Barack Obama akhirnya mengakui bahwa untuk mengatasi krisis ekonomi yang melanda negerinya tak semudah membalikkan
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza