Ogah Basa-Basi, Amien Rais Minta Jokowi Batalkan Pemindahan Ibu Kota

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Ketua MPR Amien Rais blak-blakan menyatakan sikapnya atas rencana Presiden Joko Widodo (Jokowi) memindahkan ibu kota negara dari DKI Jakarta ke Kalimantan Timur.
Hal itu disampaikan Amien dalam seminar 'Menyoal Rencana Pemindahan Ibu Kota Negara', di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (3/9)
"Pesan saya dari ruang ini kepada Pak Jokowi, tentu enggak usah basa-basi ditinjau kembali dan lain-lain, jadi dibatalkan, selesai. Kita orang melayu tanpa ada basa-basi," ujar Amien.
BACA JUGA: Menurut Amien Rais, Presiden Jokowi seperti Ribut Sendiri
Seminar itu dihadiri sejumlah pembicara, seperti Wakil Ketua DPR Fadli Zon, budayawan dan sejarawan Ridwan Saidi, Pakar Hukum Tata Negara Irman Putra Sidin, Direktur Indef Tauhid Ahmad, Analis Geopolitik dan Direktur Eksekutif Global Future Institut Hendrajit, serta Pakar Ekonomi Anthony Budiawan.
"Menurut saya sudahlah. Sudah cukup dari semua argumen ini. (Pindah ibu kota) lebih banyak mudaratnya daripada manfaatnya," tegas salah satu pendiri PAN itu. (fat/jpnn)
Menurut Amien Rais memindahkan ibu kota negara lebih banyak mudaratnya daripada manfaatnya.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Gubernur Gorontalo Pastikan Kelanjutan Pembangunan Waduk yang Dulu Ditinjau Jokowi
- Hak Buruh Sritex Terabaikan, Arief Poyuono Ingatkan Prabowo Jangan Seperti Jokowi
- Berdialog dengan Fadli Zon, Putu Rudana: Seni Budaya Harus Jadi Mercusuar Bernegara
- Berfoto Bersama Prabowo, Jokowi, dan SBY, Puan: Silaturahmi Presiden dengan Ketua Lembaga
- Herman Deru-Cik Ujang Kompak Ikuti Parade Senja yang Dihadiri Prabowo, Jokowi dan SBY
- Deddy Sitorus PDIP Mengajak Mengundurkan Diri secara Massal, Waduh