Ogah Beri Duit Rp 2 Ribu, Leher Pedagang Kresek Ditusuk
“Di atas motor, korban hanya menyebut dan menyuruh untuk dibawa ke M Djamil. Namun saya ngebut saja ke RS Tentara karena ada macet,” ucap Adi.
Sementara, adik korban, Bambang Setiabudi (22) mengatakan, setahunya selama ini kakaknya tidak punya permasalahan dengan pelaku. Merekapun saling mengenal dengan pelaku karena berdekatan tempat tinggal. Entah apa persoalannya hingga dia menusuk kakak saya. Tapi, dari keterangan korban, sang adik baru mengetahui persoalan tersebut.
Bambang menyebut, persoalannya karena pelaku menggadaikan handphone miliknya kepada korban. Namun, pelaku meminta kembali HP tersebut dan tentu korban juga meminta kembali uang gadaiannya. Dan tiba-tiba saja korban sudah ditusuk dan dipukul oleh pelaku.
Ditambahkan Bambang, pelaku A ini berprofesi sebagai penagih uang harian becak di kawasan Pasarraya. “Yang saya ketahui sekali dua hari A meminta uang beo (uang palakan, Red) sebesar Rp 2.000 kepada para pedagang,” terangnya saat melapor ke Mapolresta Padang.
Terpisah, Kanit I SPKT Polresta Padang, Ipda Agustin membenarkan tentang aksi penganiayaan dan penusukan tersebut dengan nomor : LP/717/K/V/SPKT Unit I. Setelah adik korban membuat laporan, anggota langsung meluncur ke TKP. Namun di TKP, pelaku tidak ditemui karena telah melarikan diri.
“Laporan korban ini telah diteruskan ke Satreskrim untuk ditindaklanjuti. Untuk melengkapi berkas kami juga turut membawa saksi,” pungkas Ipda Agustin.
Korban sendiri saat ini masih dirawat intensif di RST Reksodiwiryo dengan didampingi anggota keluarganya dan mendapatkan puluhan jahitan.
"Korban mengalami luka tusukan di lengan kiri, pinggang kanan dan bacokan di leher belakang (ag)
PADANG - Diduga karena tidak mau memberikan uang Rp 2 ribu saja, seorang pedagang kantong kresek di Pasar Raya ditusuk Senin (5/5) pagi, persisnya
- Polisi Akan Bongkar Kuburan Siswa SMK Tewas Ditembak Polisi di Semarang
- Aipda Robig Penembak Siswa SMKN 4 Semarang Ditahan di Rutan Polda Jateng
- Resmi Lapor Polisi, Keluarga Siswa SMK Tewas Ditembak di Semarang Minta Keadilan
- Dibawa ke Mabes Polri, AKP Dadang Diborgol, Dikawal Ketat Provos
- Tak Dapat Undangan Pencoblosan, Pria Bercelurit di Sampang Menantang Carok
- 4 Orang Ditangkap Gegara Jual Pupuk Berbsubsidi di Atas HET