Ogah Disuruh Beli Rokok, Istri Dibunuh Suami
jpnn.com - SUBULUSSALAM – Hanya gara-gara rokok tak dicarikan, Jandi Boangmanalu (50) warga asal Kampong Sitelu Tali Urang Nijehe, Pakpak Barat, Sumut, tega membunuh istrinya, Rasmita Berutu (60) di areal perkebunan Kampong Bawan, Kecamatan Sultan Daulat.
Kejadian sadis tersebut sekitar, pukul 15.00 WIB, kemarin (25/4). Usai menghabisi nyawa istrinya, Jandi langsung menyerahkan diri ke Mapolsek Simpang Kiri yang jarak tempat kejadian menempuh perjalanan sekira 60 kilomter.
Dia mengaku membunuh istri yang baru ia nikahi tiga tahun lalu itu karena mengaku dipukul terlebih dahulu. Untuk membela diri, Jandi langsung menepis kayu yang dipukulkan istrinya.
Berhasil menangkap kayu yang diayunkan, Jandi langsung membantingkan istrinya dan terjatuh ke tanah. Tergeletak di tanah, Jandi yang begitu hilang akal langsung menginjak-injak sekujur tubuh korban. Saat itu juga korban langsung mereggang nyawa tanpa mendapat pertolongan.
"Awalnya, saya menyuruh dia (korban) mencarikan rokok. Saat saya suruh malah dia menjawab, untuk apa kau sering kali merokok, “ ungkap Jandi pada Rakyat Aceh (JPNN Group). (lim)
SUBULUSSALAM – Hanya gara-gara rokok tak dicarikan, Jandi Boangmanalu (50) warga asal Kampong Sitelu Tali Urang Nijehe, Pakpak Barat, Sumut,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Misteri Penembakan Pengacara di Bone, Konon Terduga Pelaku Mengerucut
- Bikin Laboratorium Narkoba, 2 WN Ukraina Dituntut Bui Seumur Hidup
- Dalang Penembakan Pengacara di Bone Belum Terungkap, Polisi Sita 11 Senapan Angin
- Kasus Pelecehan Turis Asing di Bandung Berakhir Damai, 3 Pelaku Dikembalikan
- Mencuri 520 Buah Kelapa Sawit di Banyuasin, 2 Tersangka Ditangkap
- Mayat Bocah Laki-Laki Ditinggal di Ruko Kawasan Tambun Bekasi