Oh Jogja... Ada Showroom di Dalamnya Sarang PSK

jpnn.com - JOGJA – Polresta Jogjakarta baru-baru ini membongkrak prostitusi berkedok rumah toko alias ruko. Lokasi ruko itu ada di kawasan Pringgokusuman, Gedong Tengen, Jogja.
Bangunan yang digunakan untuk menawarkan jasa pekerja seks komersial (PSK) itu terletak tidak jauh dari sisi timur simpang empat Pringgokusuman. Ada pagar bangunan dengan motif batu kali berdiri kokoh di bagian depan bangunan.
Seperti bagunan di Kota Jogja pada umumnya, keberadaan rumah itu berdempetan dengan bangunan lain. Bangunan dengan dinding bagian depan bermotif marmer tampak seperti rumah tinggal ketimbang ruko. Klik di sini: Ssttt... Ada Modus Baru Memesan PSK di Jogja
Selasa (4/10), suasana sepi tanpa aktivitas menandakan rumah itu sudah tidak ditempati. Gerbang besi dengan lebar berkisar satu meter itupun terlihat terkuci.
”Sudah sekitar dua minggu ini kosong tidak ditempati,” kata Pak Di, salah satu warga yang banyak beraktivitas dekat dengan rumah itu kepada Radar Jogja.
Ya, keberadaan rumah tersebut sempat membuat warga sekitar heboh saat jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Jogja menggerebeknya belum lama ini. Menurut Pak Di, warga sebenarnya sudah sejak lama mengetahui keberadaan aktivitas esek-esek di rumah itu.
Setiap hari, Pak Di selalu melihat perempuan keluar masuk rumah itu. Tidak hanya itu, bahkan di malam hari, lelaki-lelaki yang tidak dikenal dari berbagai juga tampak keluar masuk rumah itu.
”Kalau siang memang sepi. Tapi, malam hari terutama malam minggu bisa ramai sampai jam empat subuh,” jelasnya.
JOGJA – Polresta Jogjakarta baru-baru ini membongkrak prostitusi berkedok rumah toko alias ruko. Lokasi ruko itu ada di kawasan Pringgokusuman,
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan