Oh My God, 15 Anak-anak Pengungsi Suriah Tewas Tenggelam, Menyedihkan...

jpnn.com - ATHENA - Sedikitnya 15 anak termasuk empat bayi dari 34 pengungsi Suriah yang tewas tenggelam di dekat Pulau Farmakonisi ketika mencoba menyeberangi Laut Aegea dari Turki ke sebuah pulau kecil Yunani itu, kemarin.
Insiden ini sekaligus mengulangi episode tragis penemuan mayat seorang anak pengungsi Suriah yang terdampar di pantai beberapa minggu lalu.
Tragedi terbaru itu terjadi sekitar lima kilometer dari timur Pulau Farmakonisi yang terletak dekat daerah pantai Turki, setelah kapal kayu yang ditumpangi 112 pengungsi terbalik.
Menurut laman The Telegraph, diantara mereka yang tewas adalah 11 anak, lima dari mereka perempuan dan enam pria, sementara 68 korban lainnya berhasil diselamatkan tim penjaga pantai Yunani dan 29 lagi berhasil berenang ke pantai dekat.
Kejadian tersebut terjadi hanya sehari setelah tim penyelamat menemukan empat anak yang dikhawatirkan hilang ketika sebuah kapal karam pada Sabtu lalu di Pulau Samos.
Susulan insiden tersebut, Asosiasi Internasional untuk Pengungsi melaporkan, lebih 430.000 pengungsi menyeberangi Laut Mediterania ke Eropa pada tahun ini dan 2,748 dari mereka dilaporkan tewas atau hilang.
ATHENA - Sedikitnya 15 anak termasuk empat bayi dari 34 pengungsi Suriah yang tewas tenggelam di dekat Pulau Farmakonisi ketika mencoba menyeberangi
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat
- Setahun Sebelum Meninggal, Paus Fransiskus Sederhanakan Liturgi Pemakaman Kepausan
- Kabar Duka, Paus Fransiskus Meninggal Dunia
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina