Oh Ternyata, Tamara Tyasmara dan YA Sempat Cek Kolam Renang Bersama

jpnn.com, JAKARTA - Selebritas Instagram (selebgram) Tamara Tyasmara ternyata sempat melakukan survei di Kolam Renang Tirtamas Pondok Kelapa, Jakarta Timur, bersama tersangka YA.
Hal itu diungkapkan oleh Kasubdit Jatanras AKBP Rovan Richard Mahenu dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (12/2).
Adapun Kolam Renang Tirtamas Pondok Kelapa merupakan lokasi kejadian dugaan pembunuhan terhadap anak Tamara Tyasmara, Raden Adante alias RA.
Rovan menuturkan, Tamara dan YA sempat melakukan survei ke kolam renang itu sekitar satu minggu sebelum kejadian.
Mereka melakukan survei untuk memeriksa fasilitas yang ada di kolam renang tersebut.
"Berdasarkan keterangan ibu korban seminggu sebelumnya mengecek seluruh fasilitas air di kolam tersebut baru diputuskan berenang di sana," ujar Rovan Richard Mahenu di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.
Setelah melihat dan memeriksa fasilitas yang ada di sana, lalu diputuskan untuk anak-anak berenang.
"Iya benar. Setelah mengecek diputuskan berlatih renang di sana," kata Rovan.
Selebritas Instagram (selebgram) Tamara Tyasmara ternyata sempat melakukan survei di Kolam Renang Tirtamas Pondok Kelapa, Jakarta Timur, bersama tersangka YA.
- Bocah 6 Tahun Tewas Terjepit Pipa Kolam Renang di Garut
- Detik-Detik Bocah Tewas Tersedot Saluran Pembuangan Kolam Renang di Garut
- Innalillahi, Anak Tewas Tersedot Saluran Pembuangan Kolam Renang
- Kenang Momen Tak Terlupakan dengan Dante, Tamara Tyasmara Ungkap Ini
- Tamara Tyasmara Ungkap Kabar Soal Banding yang Diajukan Yudha Arfandi
- Banding Yudha Arfandi Ditolak, Tamara Tyasmara Ungkap Soal Ini