Ohh, Jadi Begini Cara Karaoke Esek-esek Kelabui Trantib

Ohh, Jadi Begini Cara Karaoke Esek-esek Kelabui Trantib
ilustrasi PSK di tempat hiburan malam.

jpnn.com - BENOWO - Kawasan eks lokalisasi tidak serta-merta ''bersih'' pasca ditutup pemerintah kota. Misalnya, kawasan eks lokalisasi Sememi dan Klakahrejo di Benowo, Surabaya yang masih menyisakan jejak. Beberapa rumah musik yang ditutup ternyata ada yang kembali aktif.

Karena itu, petugas satpol PP dan trantib kecamatan mulai menggalakkan operasi dengan sistem acak. Sebelumnya, pengawasan bersama dilakukan gabungan muspika, satpol PP, hingga Garnisun. Hanya, pengawasan diberlakukan setiap hari dengan jam yang telah ditentukan.

Cara itu diterapkan mulai bulan puasa hingga akhir tahun. Petugas gabungan secara bergantian berjaga malam. Dimulai pukul 20.00 hingga 03.00. 

Area yang dipantau adalah rumah musik yang kerap dilaporkan warga. Namun, upaya tersebut dirasa kurang maksimal. Beberapa pemilik rumah musik justru ada yang berhasil mengelabui petugas. Jam buka mereka sengaja dibuat pagi dan siang.

 ''Mereka mengelabui petugas biar tidak ketahuan,'' jelas Kasat Trantib Kecamatan Benowo Joko Susilo.

Pihaknya beberapa kali mendapati rumah musik yang masih beroperasi. Bahkan, para pemilik nekat buka malam, tetapi dengan lampu dimatikan. Menurut Joko, upaya itu dinilai kurang efektif lantaran beberapa kali gagal.

 ''Tidak ada PSK-nya. Tapi, biasanya kami tindak dan minta identitas,'' paparnya. 

Karena itu, bersama satpol PP kota, mereka kembali mengadakan operasi dengan penerapan yang berbeda. Operasi yang dimulai sejak Januari itu dilangsungkan seminggu dua kali dengan hari dan jam pengawasan diacak.

Eks lokalisasi Sememi hingga kini belum dimaksimalkan sebagai pusat pembinaan warga terdampak. Sebagian besar ada yang alih profesi, sedangkan sisanya menganggur. Karena itu, perlu dipantau secara berkala agar aktivitas sebelumnya tidak terulang. (bir/c15/end/flo/jpnn)
 



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News