Ohh, Ternyata Ini Hubungan Antara Hutang dengan Kesehatan

jpnn.com - MUNGKIN besarnya utang sudah sering dihubungkan dengan efek buruk bagi kesehatan. Terutama kesehatan mental. Namun ternyata ada juga kaitannya dengan kesehatan fisik.
Penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang jelas antara kesehatan keuangan Anda dan kesehatan mental Anda dengan utang menjadi indikator dari kondisi keuangan Anda.
Sebuah tim peneliti dari University of Southampton menguji tentang hubungan antara utang dan kesehatan mental, dan inilah yang mereka temukan, seperti dilansir laman India Times, Selasa (11/8).
1. Orang yang berhutang tiga kali lebih mungkin untuk memiliki masalah kesehatan mental dibandingkan orang-orang yang stabil secara finansial. Depresi, gangguan kecemasan dan gangguan psikotik adalah beberapa masalah kesehatan mental yang dihadapi orang yang sering berhutang.
2. Orang yang berhutang lebih mungkin untuk berjuang dengan kecanduan. Para peneliti menemukan bahwa alkohol dan ketergantungan obat lebih umum terjadi di antara orang-orang yang berhutang. Anehnya, mereka tidak menemukan hubungan antara utang dan merokok.
3. Utang merupakan penyebab utama bunuh diri. Para peneliti menemukan bahwa delapan dari 10 orang yang bunuh diri cenderung memiliki banyak utang.(fny/jpnn)
MUNGKIN besarnya utang sudah sering dihubungkan dengan efek buruk bagi kesehatan. Terutama kesehatan mental. Namun ternyata ada juga kaitannya dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 5 Rahasia Resep Masker Kunyit untuk Kulit Wajah Cerah Alami, Nomor 2 Silakan Dicoba
- 7 Perbedaan Menarik Penggunaan Herbal untuk Alergi Makanan dan Debu
- Obati Sinusitis dengan Mengonsumsi 5 Herbal Ini
- 5 Rekomendasi Tempat Liburan Ramah Anak, Dekat di Jakarta
- 7 Perbandingan Herbal Lokal dan Obat Kimia untuk Batuk yang Perlu Anda Ketahui
- 7 Cara Mudah Mengolah Biji Ketumbar, Kolesterol Bakalan Tidak Berkutik