Ohoho.. Menteri Ini Ternyata Paling Dekat Dengan Tiongkok

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuldjono mengungkapkan kelihaian Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno.
Rini ternyata dikenal punya kedekatan dengan Tiongkok. Tak heran, Rini tidak mengalami kesulitan untuk melakukan lobi kerjasama dengan Negeri Tirai Bambu, julukan Tiongkok.
"Tiongkok itu (punya kedekatan dengan) siapa? Bu Menteri BUMN. Karena dalam kabinet itu dibagi negara ini siapa, negara ini siapa. Jadi untuk Tiongkok itu ke Bu Menteri (Rini Soemarno)," ungkap Basuki di kantornya, Jakarta, Selasa (13/10).
Kedekatan itu terlihat dalam proyek pembangunan kereta cepat Jakarta-Bandung.
Seperti diketahui, Menteri BUMN Rini Soemarno telah memutuskan menindaklanjuti kerjasama business to business antara perusahaan BUMN dengan Tiongkok
Keputusan itu dilakukan setelah proposal kereta cepat milik Jepang gugur. Alasannya, Jepang tetap mengajukan adanya jaminan proyek dari pemerintah melalui dana APBN. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuldjono mengungkapkan kelihaian Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Update Harga Emas Antam Hari Ini, Jumat 18 April, Turun
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Hari Ini Naik Tajam, Berikut Perinciannya
- Proyeksi IMF, Indonesia Peringkat 7 PDB Terbesar Dunia pada 2025
- Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Jumat 18 April 2025 Meroket Lagi, Cek Daftarnya
- Prodi DKV Untar Dorong Kreativitas dan Bisnis Lewat Pameran CREBO Season 2
- Catatan Utang Indonesia Terbaru, Sebegini Nilainya