OJK Target Gaet Dana Rp 2,6 Triliun

OJK Target Gaet Dana Rp 2,6 Triliun
OJK. Foto: Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengusung target besar speanjang 2016. OJK berharap bisa menarik dana dari masyarakat sebesar Rp 2,6 triliun. Tahun lalu, OJK mampu menghimpun tabungan sebesar 67,6 miliar.

Bukan tanpa alasan jika OJK berani mengapungkan target besar itu. Pasalnya, pemerintah dan OJK sudah memberi kemudahan bagi masyarakat untuk memanfaatkan layanan perbankan murah lewat layanan keuangan tanpa kantor (laku pandai).

"Kenaikan ini karena ada penambahan jumlah bank peserta, dari tujuh bank menjadi 27 bank tahun ini,” ujar Kepala Departemen Pengawasan Bank 3 Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Teguh Supangkat di Jakarta, kemarin (22/3).

Teguh mengatakan, lonjakan peserta Laku Pandai bukan hanya dari kalangan perbankan, tetapi juga didukung agen yang siap melakukan pemasaran. Tahun ini, jumlah agen Laku Pandai  diharapkan  tumbuh menjadi 167,524  atau naik lebih dari 200 persen dibanding  tahun lalu yang mencapai 60.80.

Untuk penyebaran Laku Pandai masih didominasi di Jawa yang mencapai. 76,14 persen. Sedangkan Sumatera mencapai 12 persen. Sisanya ialah wilayah Indonesia Timur adalah sisanya. (mna/jos/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News