OK OCE Sudah Lahirkan 1.150 Pelaku Ekonomi Baru
jpnn.com - jpnn.com - Calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, hingga 26 Januari 2017, program One Kecamatan One Center for Enterprenuership (OK OCE) telah menembus anggka 1.150 pelaku ekonomi baru.
Hal itu, kata Sandiaga, membuktikan suara-suara skeptis dan sinis yang selama ini meragukan program tersebut.
"Bahwa program OK OCE ini bisa menciptakan gelombang baru, semangat baru menjemput dua ratus ribu lapangan kerja baru yang ada di Jakarta," kata Sandiaga, usai memberikan pelatihan OK OCE di KAHMI Center, Jalan Turi, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (26/1) siang.
Selanjutnya, kata Sandiaga, akan digelar pelatihan akbar OK OCE di kawasan Jakarta Barat.
Dimana, dalam pelatihan tersebut akan diundang peserta OK OCE yang telah mengikuti pelatihan dan peserta yang baru.
Ditargetkan, dengan pelatihan akbar tersebut akan diikuti sebanyak 4 ribu peserta. Pelatihan juga akan diberikan di Posko Sandiaga Uno, di kawasan Melawai dengan target 80 peserta.
"Jadi dengan ini target kita untuk menjemput 5 ribu pelaku ekonomi baru, enterpreneur baru di 15 Februari," ujarnya.
Hal itu, lanjut Sandiaga, juga membuktikan kepada warga DKI bahwa program OK OCE hadir di 44 kecamatan di ibukota.
Calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengatakan, hingga 26 Januari 2017, program One Kecamatan One Center for Enterprenuership
- Di Debat Kedua, RK-Suswono Janjikan Sekolah Negeri dan Swasta Gratis di Jakarta
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- Di Bawah Komando H. Odink, Tokoh Multi Etnik di Jakarta Siap Menangkan RIDO
- WATERBOMB Festival Hadirkan Sensasi Musik dan Perang Air untuk Penggemar K-Pop
- Menparekraf Sandiaga Uno Perkenalkan Program Aksilarasi 2024, Ini Tujuannya
- Selama Pilkada Jakarta, Pramono tak mau Ubah Panggilan dari Mas ke Bang