OKC Kian Kokoh Di Puncak Wilayah Barat

jpnn.com - Hasil manis tersebut membuat mereka mengungguli San Antonio Spurs dalam perburuan juara wilayah barat. Kombinasi Westbrook serta Kevin Durant menjadi sumber poin bagi OKC. Westbrook berhasil menyumbangkan 33 poin, termasuk 17 angka yang dilakukannya di kuarter ketiga. Sementara Durant menyumbangkan 22 poin.
Padahal, OKC sebenarnya tampil tanpa kekuatan penuh dalam pertandingan tersebut. Mereka tidak diperkuat Kendrick Perkins yang mengalami masalah hamstring serta guard Kevin Martin karena gangguan di punggungnya. Meski begitu, OKC memang setingkat lebih baik dibanding Blazers.
Hal yang sama juga terjadi di kubu Blazers. Mereka juga tampil pincang. Blazers tak diperkuat Matthews yang masih cedera engkel serta Nicolas Batum karena masalah bahu kanannya. Mathews sudah absen dua pertandingan, sementara Batum telah menepi lima laga secara beruntun.
Bagi Blazers, musim ini tak ubahnya sebuah tragedy. Mereka tak bisa memperbaiki performa musim lalu. Ini adalah kali kedua bagi mereka absen di playoff. Kekalahan kesepuluh secara beruntun tersebut juga merupakan yang terburuk sejak musim 2005-2006 silam. (jos/mas/jpnn)
PORTLAND - Oklahoma City Thunder kian tak tertandingin di musim regular wilayah barat. Russel Westbrook dkk meneguhkan posisinya di pemuncak klasemen
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025