Oki Curiga Taksi Online Terparkir Sejak Kamis Malam, Pintu Mobil Dibuka, Oh Ternyata
jpnn.com, JAKARTA - Sopir taksi online bernama Reza Maulana (44) ditemukan meninggal dunia di dalam mobil yang terparkir di depan minimarket di pertigaan Jalan Raya Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (10/4).
Salah satu tukang parkir di kawasan tersebut, Oki (32) mencurigai adanya mobil terparkir bernomor polisi B 2106 BOM sejak Kamis (9/4) malam, tak kunjung berpindah.
"Ditemukannya sekitar jam 9 pagi. Soalnya ini mobil dari malam diparkir dan sampai pagi masih juga di sini," kata Oki.
Oki mengaku sempat membangunkan Reza dengan menggoyang-goyangkan mobil tersebut, namun tak korban tak juga bangun.
Warga yang panik saat menemukan jenazah Reza yang meninggal mendadak dalam mobil, kemudian memanggil polisi untuk dilakukan evakuasi.
"Kami enggak tahu meninggalnya kenapa. Makanya untuk jaga-jaga, kami panggil polisi," kata Oki.
Di lokasi kejadian evakuasi penanganan jenazah korban dilakukan oleh petugas Dinas Pemakaman DKI Jakarta dengan menggunakan alat pelindung diri (APD).
Sekira pukul 11.45 WIB, jenazah korban dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk diketahui penyebab kematiannya. (antara/jpnn)
Sopir taksi online bernama Reza Maulana (44) ditemukan meninggal dunia di dalam mobil yang terparkir di depan minimarket.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- RS YPK Mandiri & RSCM jadi Pedoman Baru dalam Ilmu Uroginekologi di Asia
- ASDP Hadirkan Kebahagiaan Bagi Pasien Anak Hemodialisa Melalui Inspiration Day
- Dipukul Oknum Polisi, Sopir Taksi Online Mengadu ke Polda
- A2KPI Desak Percepatan Penyusunan Rencana Aksi Nasional Kanker Payudara
- RSCM & RS Ngoerah Bali Lakukan Operasi Telerobotik Jarak Jauh Pertama di Indonesia
- Konon Mobil Digelapkan Sang Suami, Kimberly Ryder Naik Taksi Online