Okie Agustina Melahirkan Secara Cesar
jpnn.com - JAKARTA -- Okie Agustina dan Gunawan Dwi Cahyo tengah berbahagia karena baru saja dikarunia anak. Bayi berjenis kelamin laki-laki itu lahir di RS Hermina Bogor, Minggu (2/2), sekira pukul 23.46 WIB.
Menurut Gunawan, awalnya ia datang ke rumah sakit tersebut hanya ingin memeriksakan kandungan sang istri. Tapi ternyata sudah pembukaan tiga.
Gunawan juga mengungkapkan, tadinya istrinya ingin melahirkan secara normal. Namun, hal tersebut tak memungkinkan untuk dilakukan sehingga proses persalinan putra pertama mereka harus ditempuh dengan operasi caesar.
"Awalnya dilakukan induksi. Tapi tidak ada reaksi. Saya kasihan ibu dan bayinya. Makanya diputuskan buat cesar," kata Gunawan saat dihubungi wartawan via telepon, Senin (3/2).
Okie melahirkan bayi pertama dari pernikahannya yang kedua dengan Gunawan dengan bobot 2,7 kg dan panjang 49 cm. Putra pertama mereka itu pun diberinama Miro Materazzi Gunawan. (jdn/jpnn)
JAKARTA -- Okie Agustina dan Gunawan Dwi Cahyo tengah berbahagia karena baru saja dikarunia anak. Bayi berjenis kelamin laki-laki itu lahir di RS
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sidang Kasus Dugaan Video Syur Audrey Davis Ditunda, Ini Alasannya
- Sedih Shin Tae-yong Dipecat PSSI, Atta Halilintar Berkomentar Begini
- David Bayu Dampingi Audrey Davis di Sidang Kasus Dugaan Video Syur
- Demi Moana, Ria Ricis Pengin Mengadopsi Anak Laki-Laki
- Kabar Terkini Sengketa Kepemilikan Akun Lambe Turah
- Pemasok Narkoba Terkait Kepergian Liam Payne Akhirnya Ditangkap