Oknum Anggota DPR Ajari Pejabat BUMN Korupsi
Selasa, 30 Oktober 2012 – 10:33 WIB
Itu oknumnya atas nama sendiri atau dari Partainya Pak?
Saya tanya pada direksinya itu, dia bilang oknum itu mengaku disuruh mewakili dari teman-temannya. Nah saya tidak jelaskan lebih lanjut, apa temannya satu fraksi atau satu partai, atau satu komisi, saya tidak jelaskan. Tapi yang jelas, itu bukan dia sendiri.
Kalau perusahaan yang kecil saja begitu, bagaimana dengan perusahaan yang besar ya Pak?
Saya sudah tekankan tidak boleh terjadi itu. Yang seperti ini banyak, saya sudah cek, tapi mereka ngaku enggak mau kongkalikong. Yang seperti itu harus diakhiri.