Oknum ASN Dikbud Bengkulu Kena OTT Tim Saber Pungli
jpnn.com, BENGKULU - Seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) terjaring dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) Tim Saber Pungli Provinsi Bengkulu.
Hal ini dibenarkan Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Sudarno ketika dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (30/6).
"Iya benar ada OTT, tetapi sekarang masih dalam proses pemeriksaan, sementara itu dulu infonya, kejadiannya hari Senin kemarin," kata Sudarno.
Sudarno enggan menjelaskan lebih lanjut mengenai kronologi penangkapan tersebut, namun dia memastikan sudah ada beberapa orang yang diperiksa.
"Yang jelas ada yang sudah dimintai keterangan, tetapi nanti statusnya apa akan diberitahu kembali," ucapnya.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (PLT) Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Bengkulu Eri Yulian Hidayat saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa membantah anak buahnya terjaring dalam OTT.
Kendati demikian, ia meminta agar informasi adanya OTT itu langsung ditanyakan ke Polda Bengkulu.
BACA JUGA: Anak yang Ingin Pidanakan Ibu Kandung Gara-gara Motor Itu Mau Berdamai, Asalkan
Seorang oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) terjaring dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) Tim Saber Pungli Provinsi Bengkulu.
- Kampanye di Bengkulu, Mendes Yandri Susanto Dilaporkan ke Bawaslu RI
- 1.260 Guru di Kota Bengkulu Terima Tunjangan Profesi Triwulan III-2024
- 1.462 Peserta CPNS 2024 Kota Bengkulu Ikuti SKD, Arif Gunadi Beri Pesan Begini
- Sebegini Jumlah PPPK di Kota Bengkulu Lulus Seleksi Administrasi
- Cuaca Buruk, Lion Air Tujuan Bengkulu Dialihkan ke Palembang
- Pendaftaran PPPK 2024: Sebegini Formasi yang Disiapkan Pemkot Bengkulu