Oknum ASN Ikut Deklarasi Pasangan Cagub di NTB, Bawaslu Bereaksi Begini

"Memang benar, kami sudah terima informasi soal foto-foto ASN Pemkab Bima yang ikut deklarasi Iqbal-Dinda. Jadi, bukti foto itu adalah petunjuk untuk kita lakukan penelusuran lebih lanjut," ujarnya saat dihubungi melalui telepon.
Terkait siapa saja ASN Pemkab Bima tersebut. Junaidin belum bisa membeberkan karena masih di inventarisasi.
"Yang jelas jika dalam pendalaman itu ada unsur pelanggaran mereka terlibat, tentunya kita akan teruskan ke BKN pusat," ujarnya.
Lebih lanjut dikatakannya bahwa untuk keterlibatan ASN di Pemkab Bima yang terlibat dalam Pilkada 2024, sebanyak 40 orang ASN.
"Dari jumlah itu, tiga ASN saat deklarasi Iqbal-Dinda di Kota Mataram juga ikut di dalam angka ASN yang melanggar itu," katanya. (antara/jpnn)
Bawaslu Nusa Tenggara Barat memperingatkan oknum ASN yang hadir dalam acara deklarasi dukungan kepada bakal cagub.
Redaktur & Reporter : Elfany Kurniawan
- Jaksa KPK Tuding Mbak Ita Potong Hak ASN Pemkot Semarang
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- Hari Kartini, Pramono Gratiskan Pengurusan SIM untuk ASN dan Wartawan Perempuan
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran