Oknum Dinas Kebersihan DKI Buang Sampah Sembarangan
Jumat, 07 Juni 2013 – 16:44 WIB
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama mengungkapkan modus kecurangan dalam pembuangan sampah di Jakarta. Modus yang dimaksud adalah membuang sampah tidak ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA) melainkan ke Tempat Pembuangan Sampah (TPS) wilayah administratif lain.
"Kita sudah tangkap di Pasar Minggu, dari wilayah ini dia tumpuk ke wilayah yang satu," kata wagub yang biasa disapa Ahok ini saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (7/6).
Baca Juga:
Menurut Ahok modus ini dilakukan untuk memangkas ongkos pengiriman sampah ke TPA. Mengingat TPA bagi sampah Jakarta terletak cukup jauh dari wilayah ibu kota.
Ahok menuturkan, modus ini terungkap saat Sekretaris Kota Jakarta Selatan Usmayadi curiga dengan tumpukan sampah yang terus bermunculan di wilayahnya. Ia pun berinisiatif untuk memantau salah satu TPS di wilayahnya untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi.
JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama mengungkapkan modus kecurangan dalam pembuangan sampah di Jakarta. Modus yang dimaksud adalah
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS