Oknum Jaksa Palak Tersangka Rp 10 Miliar

jpnn.com - JAKARTA - Tersangka korupsi proyek Gas Turbin PLTGU Belawan, Mohammad Bahalwan mengungkapkan bahwa ada oknum kejaksaan yang meminta uang kepadanya. Tak tanggung-tanggung, uang yang diminta itu senilai Rp 10 miliar.
Dikonfirmasi kembali soal permintaan uang itu, Bahalwan sebelum menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung, Selasa (28/1) itu menyebut bahwa oknum jaksanya itu berinisial BJI.
"Iya kalau tidak ngapain saya mesti ngomong. Inisialnya BJI," kata Direktur Operasional PT Mapna Indonesia itu.
Tadi malam sebelum dijebloskan ke Rumah Tahanan Salemba cabang Kejagung, Bahalwan "bernyanyi".
Ia mengkau sempat diminta uang Rp 10 miliar oleh seorang oknum di Kejagung.m"Saya disuruh bayar Rp 10 miliar," katanya.
Menurut Bahalwan, permintaan uang itu melalui orang yang tak dikenal. Uang harus diserahkan pukul 12.00, Senin (27/1).
"Saya dimintai uang disini. Saya diperas, ada nomor rekeningnya di saya itu," katanya.
Bahalwan juga sempat berontak saat hendak dimasukkan ke mobil tahanan. Dia merasa dizalimi. Bahkan, Bahalwan sempat mengacungkan senjata api saat hendak ditahan. Ia pun mengakui bahwa senpi itu miliknya.
JAKARTA - Tersangka korupsi proyek Gas Turbin PLTGU Belawan, Mohammad Bahalwan mengungkapkan bahwa ada oknum kejaksaan yang meminta uang kepadanya.
- Begini Kondisi 7 Santri Korban Pencabulan di Tulungagung
- Ini Motif Remaja di Serang Membacok Tamu di Acara Pernikahan
- Keluarga Sebut Ada Kejanggalan di Kasus Bunuh Diri Fransiska, Polisi Bereaksi Begini
- 3 Mahasiswa di Pekanbaru Ditangkap Polisi Gegara Jadi Pengedar Narkoba
- Kelakuan Bejat Oknum Polisi Polres Pacitan Perkosa Tahanan Perempuan
- Sakit Hati Sering Disindir, Suami di Inhu Nekat Tikam Sang Istri