Oknum Pilot Lion Air jadi Tersangka Kasus Pemukulan Petugas Hotel
Kamis, 09 Mei 2019 – 11:29 WIB

Rekaman CCTV oknum pilot Lion Air pukul room boy di hotel. Foto : YouTube
Rekaman kamera pengawas menjadi bukti petunjuk yang sangat kuat. Selain itu, hasil visum yang sudah dilakukan menjadi landasan dalam penetapan tersangka.
"Itu (hasil visum, Red) signifikan untuk penetapan tersangka," jelas perwira dengan tiga melati di pundak tersebut.
Hasil visum itu juga akan digunakan untuk menentukan jenis penganiayaan yang dilakukan AG.
Insiden tersebut bisa masuk kategori penganiayaan ringan atau berat. "Ini bentuk equality before the law. Hukum harus ditegakkan," tegasnya.
Kasus pemukulan itu sempat viral di media sosial (medsos) pada 30 April. Dalam video itu, AG terlihat jelas memukul Rofik, room boy hotel La Lisa, hingga empat kali. (adi/c20/eko/jpnn)
Oknum kapten pilot Lion Air memukul petugas hotel di tempat resepsionis hingga beberapa kali.
Redaktur & Reporter : Natalia
BERITA TERKAIT
- Dasco Instruksikan Gerindra Bentuk Tim Investigasi Dugaan Pemukulan Kader PDIP
- Kemenag Blitar Serahkan Kasus Pemukulan Siswa Berujung Kematian ke Polisi
- Lelaki Bertato yang Keroyok Perempuan di Sukabumi Diciduk Polisi, Tuh Orangnya
- Wayan Koster Copot Jabatan Oknum Kabid Kesbangpol Bali yang Pukul Pegawai Kontrak
- Iptu YW Ditahan Propam Gegara Terlibat Pemukulan Karyawan J&T di Papua
- Kabar Terbaru Kasus Anak Petinggi Polri yang Pukul Calon Taruna Akpol